Rabu, 01 Mei 2013

Akuntansi Sektor Publik

1 komentar


1.    Definisi
Akuntansi sektor publik merupakan mekanisme teknik dan analisis akuntansi pada pengelolaan dana masyarakat di lembaga-lembaga tinggi negara dan departemen-departemen dibawahnya, pemerintah daerah, BUMN, BUMD,LSM, dan yayasan sosial, maupun pada proyek-proyek kerjasama sektor publik dan swasta

2.    Perbedaan Akuntansi Sektor Publik dan Sektor Swasta
      
Perbedaaan
Sektor Publik
Sektor Swasta
Tujuan Organisasi
Non profit motive
Profit motive
Sumber pendanaan
Pajak, retritusi, utang, obligasi pemerintah,laba BUMN/BUMD, penjualan aset negara dst
Pihak internal : Modal sendiri, laba ditahan, penjualan aktiva
Pihak ektsern : utang bank, obligasi, saham
Pertanggungjawaban
Pertanggungjawaban kepada masyarakat, dan parlemen
Pertanggungjawaban kepada kreditor dan pemegang saham
Sturktur organisasi
Birokratis, kaku dan hierarkis
Fleksibel, datar, piramid dan fungsional.
Karakteristik anggaran
Terbuka untuk publik
Tertutup untuk publik
Sistem akuntansi
Cash basis
Accrual basis

3.    Persamaan Sektor publik dan sektor swasta
       a. keduanya, merupakan bagian integral dari sistem ekonomi suatu negara dan menggunakan sumber daya untuk mencapai tujuan organisasi
       b. keduanya, memiliki masalah yang sama, yaitu kelangkaan sumber daya (scarcity resources), sehingga keduanya harus menggunakan sumber daya yang dimiliki dengan efisien, efektif dan ekonomis
       c. sistem pengendalian manajemen, dimana keduanya membutuhkan informasi yang handal dan relevan dalam melaksanakan fungsi manajemen POAC
       d. keduanya menghasilkan produk yang sama pada beberapa sektor baik bidang pendidikan, kesehatan, transportasi massa.
       e. terikat pada perundang-undangan dan hukum yang diisyaratkan.
newer post
newer post older post Home